Roh Kudus di dalam Orang Percaya

...Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu ... yaitu Roh Kebenaran

June 30, 2019

Firman: Yohanes 14: 15-31; 16: 4-15

Tuhan Yesus berkata “Jikalau kamu mengasihi Aku, kamu akan menuruti segala perintahKu. Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu ... yaitu Roh Kebenaran” (Yoh 14: 15-16). Dan inilah yang terjadi bagi orang yang mengasihi Tuhan, “Allah telah menyuruh Roh AnakNya ke dalam hati kita” (Gal 4:6). Rasul Paulus berkata dengan tegas “Tetapi jika orang tidak memiliki Roh Kristus, ia bukan milik Kristus” (Rom 8:9). Kita telah memiliki Roh Kudus! Apa yang Roh Kudus lakukan dalam kehidupan?

1. Roh Kudus menyertai orang percaya
“Tetapi kamu mengenal Dia, sebab Ia menyertai kamu dan akan diam di dalam kamu” (Yoh 14:18). Roh Kudus yang diam di dalam hati akan membuat kita a) “mengenal Tuhan” dan b) “Ia menyertai kamu”. Dampak penyertaan Tuhan memberikan keberhasilan, dikatakan: “Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku” (Maz 23:4) dan “Daud berhasil di segala perjalanannya sebab Tuhan menyertai dia” (1 Sam 18:14). Rasul Paulus menyatakan “Roh membantu kita dalam kelemahan kita” (Rom 8:26). Keberhasilan hidup karena “Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu” (Yoh 14: 26). (KehendakNya)

2. Roh Kudus memimpin orang percaya
“Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran” (Yoh 16:13). Roh Kudus yang memimpin! Rasul Paulus menyatakan “Jikalau kita hidup oleh Roh, baiklah hidup kita juga dipimpin oleh Roh” (Gal 5:25). Apa arti dipimpin oleh Roh? Tindakan Roh dalam membawa atau menuntun kita ke dalam hidup sesuai kebenaran FirmanNya! Penulis Amsal berkata “Tuhanlah yang menentukan arah langkahnya” (Ams 16:9). Tuhan Yesus juga menyatakan “Ia akan memberitakan kepadamu hal-hal yang akan datang” (Yoh 16:13). Dari sebab itu, ikuti dan ijinkan Roh berkarya, “Janganlah padamkan Roh” (1 Tes 5:20) dan “Janganlah kamu mendukakan Roh Kudus Allah” (Ef 4:30). JanjiNya “sesudah kamu melakukan kehendak Allah, kamu memperoleh apa yang dijanjikan itu” (Ib 10:36).

3. Roh Kudus memberikan karakter baru
“Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, kelemahlembutan, penguasaan diri” (Gal 5:22-23). Istilah “buah Roh” adalah buah yang berasal dan bersumber dari Roh Kudus, dihasilkan oleh pertumbuhan dan dapat dilihat serta dirasakan. Ini adalah tanda manusia baru dengan karakter baru! Kesembilan unsur buah Roh tersebut merupakan kesatuan, dan diawali dengan kasih. Kasihilah Tuhan dan sesamamu! Rasul Paulus berkata “Jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama sekali tidak berguna” (1 Kor 13:2). Nyatakan kasih dan peduli, dalam perbuatan di antaranya: sabar, murah hati (suka melakukan kebaikan), tidak mencari keuntungan diri sendiri dan tidak menyimpan kesalahan orang lain.

Kotbah terbaru